Kamis, 25 Agustus 2016

Keunggulan dan Perkembangan Teknik Mesin

Keunggulan dan Perkembangan Teknik Mesin



Program Studi Teknik Mesin memberikan pengetahuan yang dititik beratkan pada bidang Konversi Energi, Perancangan, Proses Produksi dan Manufaktur serta memberikan pengetahuan dasar Operasional dan Manajerial pengelolaan Industri. Lulusan Teknik Mesin telah mengabdikan dirinya di berbagai bidang, antara lain Industri otomotif, minyak bumi dan gas, mesin mesin berat, institusi pendidikan, institusi penelitian dan industri lainnya. 

Keunggulan:

Lulusan program studi Teknik Mesin memiliki kemampuan merekayasa mesin modern, produksi dan pemeliharaan mesin yang sangat banyak digunakan untuk kepentingan industri. Lulusan Teknik Mesin juga dibekali dengan ketrampilan dan keahlian bidang teknik mesin antara lain Desain dan Konstruksi Mesin, Konversi Energi, Produksi Pemesinan dan Pembentukan. Fasilitas laboratorium antara lain, Fisika, Kimia, Gambar dan Elemen Mesin, CAD dan CAM, Fenomena Dasar Mesin, CNC, Pneumatik dan Hidraulik, Pengujian Logam dan Metallurgy, Pengujian Prestasi Mesin, Metrologi, Pengukuran dan Instrumentasi, Bengkel, serta Industri. Dukungan ekstra kurikuler terdiri atas Otomotif, Roket, Robotik, Rekayasa Disain, dan kegiatan penalaran, sosial kemasyarakatan dan minat-bakat.

Prospek Karir:

Peluang kerja lulusan sangat besar antara lain bekerja di instansi pemerintah (Bappeda, Bappenas, Departemen Energi dan Sumber Daya Mineral,Deperindag, Dephub), industri mesin, industri kimia, jasa konstruksi mesin, konsultan teknik, peneliti, dan tenaga pengajar di perguruan tinggi.
Lulusan dibekali dengan ketrampilan dan keahlian bidang teknik mesin antara lain Desain dan Konstruksi Mesin, Konversi Energi, Produksi Pemesinan dan Pembentukan. Fasilitas laboratorium antara lain, Fisika, Kimia, Gambar dan Elemen Mesin, CAD dan CAM, Fenomena Dasar Mesin, CNC, Pneumatik dan Hidraulik, Pengujian Logam dan Metallurgy, Pengujian Prestasi Mesin, Metrologi, Pengukuran dan Instrumentasi, Bengkel, serta Industri. Dukungan ekstra kurikuler terdiri atas Otomotif, Roket, Robotik, Rekayasa Disain, dan kegiatan penalaran, sosial kemasyarakatan dan minat-bakat.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar